Telah terjadi kecelakaan pengendara sepeda motor menabrak penyebrang jalan di depan RSJ (Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jawa Barat), Rabu 16 Maret 2022, pukul 7.15 wib.
Peristiwa terjadi saat ke 4 mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Garut yang sedang Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jawa Barat, akan menyebrang jalan menuju lokasi Praktek Kerja Lapangan (PKL) di kagetkan dengan pengendara motor yang melaju kencang dikendarai oleh Siswa SMP, yaitu Haikal dan Baehaki yang masih duduk di bangku sekolah kelas 3 SMP.
Berdasarkan saksi mata, Cepi salah satu Security di Rumah Sakit Jiwa , pengendara motor ini melaju kencang mengendarai sepeda motor dengan berboncengan dari arah Barukai menuju Cisarua, karena dikagetkan mahasiswa yang mau menyebrang jalan, pengendara sepeda motor (siswa SMP) menginjak rem mendadak sehingga hilang kendali dan terjatuh, karena kencangnya laju sepeda motor, walau motor sudah terguling tetap melaju dan akhirnya menabrak 2 mahasiswa lainnya yang sedang menyebrang jalan.
Korban yang tertabrak bernama Dwi dan Yogi dikabarkan luka parah di bagian kaki dan salah satunya mengalami patah tulang, sedangkan pengendara motor yang di tunggangi Haikal dan baehaki dikabarkan mengalami luka ringan.
Pada saat itu 2 korban langsung di larikan ke RS Cibabat karena UGD Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jawa Barat tidak bisa menangani korban kecelakaan luka berat sehingga harus di dilakukan perawatan intensif.
Iman