Dewan Pimpinan Pusat (DPP) IWO Indonesia menyerahkan mandat pembentukan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kabuoaten Karawang, pada Jumat {08/07/2022) di Aula Hotel Grand Karawang Indah, Jl. Jenderal Ahmad Yani By Pass No.28, Tanjungpura, Kec. Karawang Barat.

Penyerahan tersebut dilakukan oleh Ketua Harian Ryan S Kahman, S.Kom didampingi Sekjen DPP IWO Indonesia Epih Fauzi disaksikan langsung sejumlah pengurus DPP IWO Indonesia. Mandat diterima langsung oleh Calon Ketua DPD IWO Indonesia Kabupaten Karawang Syuhada Wisastra.

Ketua Harian Ryan S Kahman mewakili Ketua Umum IWO Indonesia NR Icang Rahadian, SH  kepada awak media mengungkapkan, penyerahan surat mandat tersebut merupakan dasar pembentukan DPD IWO Indonesia di Kabupaten Karawang.

“Dalam rangka pengembangan organisasi, hari ini saya mewakili Ketua Umum IWO Indonesia memberi mandat kepada Syuhada Wisastra untuk membentuk DPD IWO Indonesia di Kabupaten Karawang. Artinya, jika ini terbentuk maka DPD IWO Indonesia Kabuapten Karawang sudah lengkap,” ujar Ryan S Kahman.

Menurut pria yang akarab di sapa Bang Sinfo, pihaknya berharap dengan penyerahan mandat tersebut agar calon pengurus merangkul semua jurnalis dalam kepengurusan.

“Mudah-mudahan struktur kepengurusan DPD IWO Indonesia di Kabupaten Karawang segera terbentuk. Kami (pengurus) meminta agar menerapkan sesuai AD/ART organisasi,” katanya.

Masih dikatakan bang sinfo, salah satu tujuan organisasi ini dibentuk untuk bersinergi dengan pemerintah daerah setempat dalam hal menjaga kondusifitas, ketentraman, aman dan damai dan mandat tersebut berlaku selama 30 hari terhitung mandat dikeluarkan tanggal 07 Juli 2022. 

Sementara Syuhada Wisastra selaku penerima mandat dan calon ketua DPD IWO Indonesia Kabupaten Karawang mengucapkan terima kasih kepada Ketum IWO Indonesia yang telah memberikan kepercayaan untuk membentuk DPD IWO Indonesia Kabupaten Karawang. 

“Insyaallah amanah ini akan kami jaga dengan baik dan akan segera melakukan konsolidasi serta silaturahmi untuk merampungkan kepengurusan DPD IWO Indonesia”, kta Syuhada.

Selain itu bahwa tugas utama kami adalah membentuk kepengurusan atau struktur DPD IWO Indonesia Kabupaten Karawang  Periode 2022-2027 sesuai Juknis dan AD/ART IWO Indonesia. Dan nanti setelah kami dilantik maka kami akan jalin sinergitas dengan pemerintah setempat baik di level desa, kecamatan, bahkan kabupaten.

“Saya berharap agar integritas selaku jurnalistik dapat menjadi wartawan profesional, jujur dan anti hoax,” pungkasnya. (tgh) 

Deden Solehudin

Editor : Deden Solehudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content ini dilindungi.....!!!!