Media Suara Rakyat

Medianya Rakyat Bersuara Untuk Indonesia

Daerah Kancah Publika Sorotan Khusus

Cegah Penyalahgunaan Narkoba Pada Anggota, Polsek Tegalwaru Gelar Tes Urine Dadakan

Mediasuararakyat.com – Karawang, Jawa barat | Polsek Tegalwaru Melaksanakan Pengecekan dan Pengawasan Internal Terhadap Seluruh Anggotanya Dengan Menggelar Tes Urine dadakan, Senin (22/8/2022).
 
Kegiatan tes urine dilaksanakan di Mapolsek Tegalwaru dan dihadiri seluruh anggota.

Kapolsek Tegalwaru IPTU H. Ulan Sonjaya, S.H kepada Mediasuararakyat.com mengatakan bahwa pelaksanaan tes urine yang kami gelar dadakan ini, menindaklanjuti perintah Kapolres Karawang agar seluruh anggota mengikuti kegiatan tes urine.

Foto Kapolsek Tegalwaru IPTU H. Ulan Sonjaya S.H dan Kanit Provos Polsek Tegalwaru Bripka Asep Saepulloh dan Anggota yang telah melaksanakan tes urine

“Tes urine dadakan ini dilakukan agar setiap anggota Polri steril, zero dari penyalahgunaan penggunaan narkoba dan merupakan salah satu bentuk pengawasan internal untuk mencapai anggota zero dari narkoba guna menekan pelanggaran bagi personel dalam pelaksanaan tugas dan kehidupan sehari-hari,” ungkap Kapolsek.

Lebih lanjut Kapolsek menambahkan, jika tes urine sebagai pencegahan dini anggota Polri agar tidak terlibat dan terjerumus dalam lingkaran penggunaan dan peredaran narkoba.

“Lewat tes urine ini agar masyarakat percaya pada Polri, dan memberi contoh bagi mereka jika Polri terus memerangi penyalahgunaan Narkoba,” tambahnya.

Dari hasil kegiatan pelaksanaan tes urine terhadap 15 personel Polsek Tegalwaru dan hasilnya Negatif.

Kapolsek juga mengungkapkan bahwa tes urine dadakan ini akan terus dilakukan di internal Polsek Tegalwaru.

“Nantinya, jika ada anggota yang terbukti dan dinyatakan positif narkoba akan diberi sanksi tegas sesuai peraturan dan perundangan yang berlaku. “tegasnya.

Penulis : Jay

LEAVE A RESPONSE

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *