Mediasuararakyat.com – Pandeglang, Banten | Pengurus catur seluruh Indonesia (Percasi) Cabang Kabupaten Pandeglang mensupport dan mendukung pertadingan para atlit catur dari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) se-Kabupaten Pandeglang yang digelar pada acara HUT PGRI ke-77 di pusatkan di gedung SMPN 3 Pandeglang.
Para juara catur putra dan putri diberikan uang pembinaan dari Percasi Kabupaten Pandeglang sebagai wujud dukungan terhadap pertandingan catur antar guru mewakili 35 kecamatan se-Kabupaten Pandeglang tersebut.
“Kami atas nama Percasi Kabupaten Pandeglang mengapresiasi dan mendukung pelaksanaan pertandingan catur di HUT PGRI ke-77. Karena ini adalah bukti para atlit cabang catur di kalangan pendidik tingkat Kabupaten Pandeglang adalah bisa dihandalkan untuk di tingkat Porprov maupun Nasional,” ungkap Ketum Percasi Pandeglang.
“Untuk itu, Percasi Pandeglang memberikan apresiasi dan dukungan pada pertandingan catur yang digelar di HUT PGRI,” tutur H. Emus Mustagfirin kepada wartawan, Kamis (24/11/2022).
Menurut Mustagfirin, PGRI menyelenggarakan turnamen catur se-Kabupaten Pandeglang adalah merupakan bukti nyata kepedulian PGRI dalam meningkat bakat dan mencari atlit catur yang berbakat dan berprestasi yang akan membawa harum daerah di kancah nasional.
“Dengan turnamen catur yang digelar oleh PGRI ini adalah bukti nyata para guru bisa membangkitkan Giroh Catur bangkit di Kabupaten Pandeglang. Kerena dari ajang Porprov kemarin kita hanya mendapatkan satu emas, kedepan bisa banyak lagi meraih emas di cabor catur,” katanya, seraya menambahkan pada ajang catur yang dilaksanakan oleh PGRI Pandeglang, pihaknya selaku Ketua Percasi Kabupaten Pandeglang memberikan uang pembinaan untuk juara 1 sampai juara 3 putra dan putri tersebut.
“Kami berharap atlit catur lokal di Kabupaten Pandeglang bisa berprestasi di tingkat Porprov dan nasional,” harapnya.
Sementara Ade Mulyadi salah satu wasit Percasi Kabupaten Pandeglang mengatakan pihaknya diminta untuk menjadi wasit pada turnamen catur guru-guru yang tergabung dalam PGRI diikuti dari seluruh kecamatan yang ada yaitu putra dan putri dalam rangka menyambut HUT PGRI ke-77 ternyata cukup dibanggakan prestasinya untuk bisa mewakili Percasi Kabupaten Pandeglang dikancah yang lebih tinggi.
“Alhamdulillah para guru-guru sebagai atlit catur antusias mengikuti turnamen catur yang dilaksanakan dengan sistem suwis bukan sistem gugur,” katanya singkat.***
Penulis: SN