Mediasuararakyat.com – Serang, Banten | Pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Provinsi Banten masa bakti 2022-2027 resmi dilantik di ruang rapat Bappeda Banten, Selasa (17/01/2023).
Hadir pada acara Penasehat Asosiasi Pemerintahan Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Prof. DR. M. Ryas Rasyid, MA, para Bupati/Walikota se-Banten, dan pimpinan Bank mitra PWRI.
Menurut Ketua PWRI Provinsi Banten, Drs. HT. Jaka Roseno, bahwa organisasi pensiunan yang tergabung dalam PWRI Provinsi Banten hari ini (17/01) dilantik dan juga pengurus PWI Kabupaten Lebak dan Kota Cilegon oleh Ketua Umum PB PWRI, Prapto Hadi, SH, MM, MSc. Dan PWRI memiliki visi dan misi untuk sama-sama dilaksanakan agar terwujudnya PWRI yang kuat dan mandiri serta dapat berperan aktif dalam pembangunan masyarakat Banten yang sejahtera.
Dikatakannya, PWRI Banten mendukung dalam percepatan pembangunan pemerintahan dan masyarakat dalam berbagai hal melalui bentuk kerjasama Memorandum of Understanding (MoU).
“Ke depan kami berharap kerjasama lebih baik lagi dengan semua pihak, terutama dengan pemerintah dan BPJS Kesehatan melalui MoU ini, dan memberikan masukan yang positif untuk kesejahteraan masyarakat,” harapnya.
PWRI Banten mengakui banyaknya keberhasilan yang dicapai pemerintah Provinsi Banten, katanya, baik itu di bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan maupun keamanan.
“Untuk itu, pengabdian dan pengorbanan serta loyalitas ASN terhadap bangsa dan negara tidak berhenti sampai pensiun dan terus berlanjut melalui wadah PWRI ini, akan memberikan saran dan masukan pada pemerintah,” katanya.***
Penulis: SN