Mediasuararakyat.com – Pandeglang, Banten | Sosok Sekretaris Daerah (Sekda) Pandeglang yang menjadi pilihan Bupati Hj Irna Narulita adalah yang memilik loyalitas tinggi dan tentunya sesuai Daftar Urut Kepangkatan (DUK) juga memiliki Prestasi Dedikasi Loyalitas Tidak tercela (PDLT).
Hal itu disampaikan Dimyati Natakusumah suami dari Bupati Pandeglang yang kini menjabat pimpinan Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI saat ditanya soal yang layak sosok Sekda Pandeglang menggantikan Pj Sekda Taufik Hidayat yang akan memasuki masa pensiun April 2023 mendatang, Jumat (10/03/2023).
Menurut Dimyati, dari kelima orang calon sekda yang mengikuti assessment yang diselenggarakan Badan Kepegawaian Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) yaitu Asisten Daerah (Asda) III Ramadhani, Kepala Dinas PUPR Asep Rahmat, Kepala Inspektorat Fahmi Ali Sumanta, Sekretaris DPRD Pandeglang Fuji Widodo, dan Kepala DPMPD Doni Hermawan itu merupakan orang pilihan dan nilai berprestasi juga memiliki loyalitas kerja yang baik.
“Semuanya orang-orang baik dan anak bapak semua. Siapa yang akan jadi Sekda Pandeglang sudah ada takdirnya yang ditentukan Allah SWT. Tentunya siapapun yang jadi Sekda harus didukung semua pihak,” ungkap Dimyati.
Intinya kata Dimyati selaku anggota Komisi III DPR RI ini, karier tertinggi di ASN adalah Sekda.
“Ya benar bahwa karier seseorang bisa ditunjukan dengan bekerja yang baik, bupati selaku kepala daerah juga akan memberi reward dan punisment bagi ASN yang berprestasi tersebut, seperti untuk jabatan sekda,” ujarnya.
Diketahui bahwa kelima calon Sekda Pandeglang telah ramai diperbincangkan bahkan ramai di group WhatsApp adanya polling yang dilakukan oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemkab Pandeglang, dimana posisi tertinggi mendapatkan dukungan diurutan pertama adalah Fuji Widodo, disusul oleh Asep Rahmat dan selanjutnya Ramadhani disposisi ketiga, sedangkan Fahmi Ali Sumanta urutan keempat, Doni Hermawan diposisi terakhir.
“Wah keren juga ada polling segala,” cetus Dimyati dari Fraksi PKS ini.***
Penulis: SN