Mediasurarakyat.com – Pandeglang, Banten | Untuk terus meningkatkan minat warga masyarakat menyekolahkan anak ke Madrasah Diniyah Takmaliyah dan Awaliyah (MDTA) yang kini terus tumbuh kembang didirikan oleh Pondok Pesantren (Ponpes) di Kabupaten Pandeglang butuh dukungan para orang tua dan pemerintah terutama sarana dan prasarananya (Sarpras).

Hal itu disampaikan KH. Endin Jaenudin selaku Pimpinan Ponpes dan Yayasan Miftahul Huda Kampung Pasirkalapa, Kecamatan Pandeglang, dalam sambutan pada acara Pelepasan dan Wisuda siswa MDTA tersebut, Minggu (25/06/2023).

“Alhamdulillah adanya dukungan Pemkab Pandeglang terhadap keberadaan MDTA cukup bagus dengan dikeluarkannya Peraturan Daerah (Perda) Diniyah. Selain itu kami juga berharap dukungan para orang tua untuk memasukan putra-putrinya ke Madrasah dalam menimba ilmu agama sebagai benteng moral anak menghadapi era globalisasi,” tutur Kiyai Endin yang juga Ketua MDTA Kabupaten Pandeglang ini.

“Disini kebetulan ada orang tua murid yaitu anggota DPRD Provinsi Banten, kami berharap dukungan dan bantuannya dari Pemprov Banten terhadap ponpes khususnya sekolah madrasah,” harapnya.

Sementara anggota DPRD Provinsi Banten dari Fraksi PKS asal Dapil Pandeglang, Hj. Nurul Wasiah yang hadir selaku orang tua wali murid mengapresiasi keberadaan MDTA di Kabupaten Pandeglang yang semakin berkembang khususnya MDTA Miftahul Huda yang semakin maju hingga saat ini.

“Saya mengapresiasi dedikasi dan semangat serta Istiqomah dari para pimpinan pondok dan dewan guru di Kabupaten Pandeglang terutama Ponpes dan Yayasan MDTA Miftahul Huda ini, walau anggaran buat lembaga pendidikan agama belum sesuai harapan kita semua,” ungkap Nurul Wasiah.

Ia juga berpesan untuk masyarakat untuk menyekolahkan putra-putrinya ke Madrasah.

“Mari didik anak kita tidak hanya mengandalkan guru disekolah terutama pendidik agama Islam dengan memasukan ke Madrasah. Dan sekolahkan setinggi-tingginya karena kedepan tahun 2045 mendatang karena visi Indonesia sehat butuh Sumber Daya Manusia (SDM) yang punya daya saing,” ucapnya.

Terkait harapan dari Pimpinan Ponpes Miftahul Huda, dirinya selaku Fraksi PKS di DPRD Provinsi Banten terus mendorong anggaran kepada Pemprov Banten untuk ponpes termasuk MDTA tersebut.

“Insya Allah kami tetap berkomitmen menyuarakan anggaran untuk Ponpes kepada Pemprov Banten lebih besar lagi, karena 2 tahun selama pandemi covid-19 anggaran minim karena adanya Refocusing untuk penanganan pandemi covid,” pungkasnya.***

Penulis: SN

admin

Editor : admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content ini dilindungi.....!!!!