Mediasuararakyat.com – Karawang, Jawa Barat | Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) juga dikenal sebagai Masa Orientasi Siswa atau Masa Orientasi Peserta Didik Baru, merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan di sekolah setiap awal tahun ajaran guna menyambut kedatangan para peserta didik baru.

Seperti dilakukan di SMP PGRI Pangkalan, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang yang berlangsung pada hari ini sampai dua hari kedepan. Senin (17/7/2023)

Kepala sekolah SMP PGRI Pangkalan, Hj. Yuliantini S.Pd menyampaikan, “Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah di SMP PGRI Pangkalan Tahun ajaran 2023/2024 dimulai hari ini dan yang pertama saya ucapkan puji dan syukur kepada Allah SWT,

“Alhamdulillah untuk tahun ini di sekolah kami terkait jumlah siswa untuk calon siswa kelas Vll berjumlah 320 siswa terdiri dari 8 rombel.”

Jadi ada peningkatan jumlah calon siswa bertambah 1 rombel dibanding tahun yang lalu, dan ini berkat kerjasama dari seluruh masyarakat yang telah percaya kepada SMP PGRI Pangkalan untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi, “ungkapnya

Harapan kedepan “semoga dengan belajar di sekolah SMP PGRI Pangkalan dimana salahsatu sekolah penggerak di angkatan ke dua siswa-siswi yang sekolah di SMP PGRI Pangkalan menjadi siswa-siswi yang berprestasi dan menjadi putra-putri yang Soleh dan Solehah.” Tutup Hj. Yuliantini S.Pd

Jurnalis : Jay

admin

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content ini dilindungi.....!!!!