Mediasuararakyat.com – Karawang | Danramil 0405/PDS, Kodim 0604/KRW, menghadiri Serah Terima Jabatan (Sertijab) Camat Pedes – Kabupaten Karawang, yang berlangsung di Kantor Camat dengan dihadiri oleh unsur Forkopimcam. Jumat, (06/10/23).
Sertijab tersebut dilaksanakan di Kantor Camat pada pukul 09.00 Wib dengan rangkaian kegiatan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kata sambutan dari tamu undangan, Penanda tanganan Naskah serta ditutup dengan doa.
Danramil Pedes, Kapten Inf Darsono dalam sambutannya mengatakan dalam Birokrasi Pemerintahan mutasi dilakukan semata untuk penyegaran kerja bagi pegawai, dan peran Camat sangatlah penting untuk menyelenggarakan urusan Pemerintahan umum.
Saya ucapkan selamat kepada Camat yang ditunjuk sebagai Camat Baru Bapak H. Aep Saepudin, diharapkan bisa berbuat lebih banyak dan dapat bekerjasama dengan seluruh perangkat Desa dan masyarakat Kecamatan Pedes terlebih lagi camat yang dilantik hari ini. Ungkap Danramil
Saya ucapan terima kasih kepada Bapak Furqon Jalaludin yang selama ini menjabat menjadi Camat Pedes Kendatipun tidak lagi menjabat sebagai Camat, tentu kedepan diharapkan silahturahmi tidak pernah terputus dan tetap mejalani komunikasi.Tutur Danramil. (RIAN)